KabarDunia.com – Menonton tv sambil ngemil kue kacang memang menjadi aktivitas yang sangat menyenangkan. Kadang tidak sadar kue kacang yang ada di toples habis dan membuat anda harus kecewa. Akan lebih baik jika anda memiliki banyak stok kue kacang. Cara yang paling hemat untuk memakan banyak kue kacang adalah dengan membuatnya sendiri di rumah. Resep kue kacang kering juga sangat simple dan pastinya mudah untuk anda buat sendiri di rumah.
Bahan Membuat Resep Kue Kacang
- 300 gram kacang tanah sangrai halus
- 200 gram gula
- 400 gram tepung terigu
- 3 butir telur ayam
- ½ sendok teh garam
- Minyak goreng secukupnya
Langkah-Langkah Membuat Kue Kacang
- Siapkan semua bahan yang ada dalam daftar resep kue kacang skippy. Pastikan semua bahan telah siap dengan takaran yang tepat.
- Masukkan semua bahan kedalam sebuah wadah dan setelah itu uleni hingga benar-benar kalis.
- Bentuk adonan menjadi pipih dan setelah itu potong dengan cetakan kue.
- Anda bisa memilih cetakan kue dengan bentuk yang unik.
- Anda bisa memberikan toping diatas kue agar hasil kuenya lebih cantik.
- Letakkan hasil cetakan adonan ke loyang yang sudah diolesi dengan mentega.
- Panaskan oven dengan suhu 200 derajat celcius dan selama 20 menit.
- Jika kue sudah matang maka anda harus mengangkatnya.
- Biarkan hingga dingin dan sajikan.
Dalam memilih kacang sangrai anda tidak boleh sembarangan. Akibat yang ditimbulkan jika asal dalam memilih kacang adalah kue yang dihasilkan menjadi tidak enak. Anda harus memilih kacang sangrai yang sudah tidak memiliki kulit. Agar hasil kue lebih renyah maka anda harus menambahkan telur dengan jumlah yang lebih banyak. Jika kue sudah dingin anda harus segera memasukannya ke toples karena jika tidak akan membuat kue kacang ini tidak renyah lagi. Semua penjelasan mengenai resep kue kacang ncc tersebut pastinya sangat mudah untuk anda aplikasikan. Semoga informasi ini bisa menambah wawasan anda mengenai aneka resep kue.