Kabardunia.com – Park Bo Young baru-baru ini berbicara mengenai kecantikan dan kepopulerannya melalui sebuah wawancara. Saat diminta menilai kecantikannya, artis yang terkenal sebagai peri rom-kom tersebut mengungkapkan, “Aku pernah bertemu Song Hye Kyo dan ia sangat cantik. Ia tanpa make up dan aku memakai full makeup, faktanya ia tetap terlihat lebih cantik dariku. Setelah bertemu dengannya, aku berbicara pada diriku sendiri bahwa aku harus fokus pada kemampuan aktingku. Itulah mengapa aku selalu bekerja keras [sebagai seorang artis].”
Park Bo Young lantas berbicara mengenai karirnya dalam dunia akting dan film “Scandal Makers” yang dibintanginya pada 2008 lalu, film yang diketahui berhasil melambungkan namanya. “’Scandal Makers’ jauh lebih bagus dari yang aku perkirakan. Sepanjang karirku, orang-orang di sekitarku selalu memperingatkan seberapa pun tingginya berada di atas selalu akan kembali ke bawah juga. Setelah ‘Scandal Makers’, aku terus berada di bawah untuk sementara waktu. Saat aku terjerat kasus hukum dengan agensi ku yang sebelumnya, aku benar-benar berpikir bahwa karirku sudah berakhir. Aku benar-benar bersyukur atas popularitas ‘Strong Woman Do Bong Soon’, tetapi aku tahu ini hanya sementara.”
Ini merupakan kali pertama bagi pemeran Do Bong Soon tersebut menunjukkan bagaimana kepribadiannya sebagai pekerja keras dan rendah hati. Sebelumnya, Park Bo Young juga sempat berbicara bahwa saat masih SMA ia sempat di bully, nyaris berhenti berakting, terlibat scandal dan rendah diri.