Kabardunia.com – ‘Inkigayo’ telah menyampaikan akan menampilkan vocal special stage. Adapun yang akan masuk dalam kategori tersebut untuk bulan ini adalah Solji, Ailee, Choa, Son Seung Yeon dan Yoo Sung Eun.
Sebagaimana yang diketahui, sebelum menghadirkan special stage untuk kategori vocal, ‘Inkigayo’ sudah terlebih dahulu menghadirkan ‘Ultra Dance Festival’ pada bulan Juli lalu. Dalam program tersebut ‘Inkigayo’ menunjukkan dancer-dancer terbaik dari masing-masing grup idola.
Menyusul kesuksesan ‘Ultra Dance Festival’ tersebut ‘Inkigayo’ berinisiatif untuk bisa menggelar ‘Voice of Inkigayo’ yang akan menampilkan vocal line terbaik dari industri hiburan Korea Selatan.
Kira-kira kalian tertarik untuk menantikan idol favorit kalian unjuk kemampuan bernyanyinya yang terbaik dalam ‘Voice of Inkigayo’?