
KabarDunia.com – Kalau kita berbicara mengenai jalan-jalan dengan bentuk yang unik biasanya selalu dikaitkan dengan keberadaannya di beberapa negara luar. Namun, ternyata di Indonesia, ada juga beberapa jalan dengan bentuk yang sangat unik, dan dijamin anda akan berdecak kagum jika melintasinya.
1. Jalan Kelok Sembilan di Sumatera Barat

Jalan Kelok 9 adalah salah satu jelan yang paling unik yang berada di Sumatera Barat. Jalin ini di namai Kelok 9 karena memiliki sembilan tikungan, dengan setiap tikungan pada jalan ini terkenal sangat tajam dan ekstrim, sehingga harus berhati-hati.
Jalan Kelok 9 menghubungkan Sumatera Barat dengan Riau. Jalan ini berbatasan langsung dengan jurang, dan juga di apit oleh dua perbukitan antara cagar Alam Air Putih dengan Cagar Alam harau.
Fly Over pada jalan Kelok 9 berbentuk melengkung panjang dan tajam, pada sisi jalan yang berdiri di atas pilar-pilar setinggi 50–80 meter, serta memiliki enam jembatan layang yang menakjubkan.








