KabarDunia.com – Sebagian readers yang menjadi penonton setia acara unjuk bakat rapper Korea “Show Me the Money” musim keempat pasti masih ingat mengenai kontroversi lirik dari rapper boygroup WINNER, Song Minho. Dalam liriknya, Minho membuat lirik yang mengandung unsur misoginis dengan mengatakan “open your legs like you’re at the gynecologist’s (buka kakimu seperti saat kau berada di dokter kandungan)” yang seketika memancing reaksi keras dari publik Korea, sehingga mengakibatkan Minho harus membuat permintaan maaf secara resmi di hadapan media.
Dalam siaran “Show Me the Money” di stasiun Mnet pada 4 September kemarin, Minho sebagai runner-up bersama dengan 4 besar kontestan lainnya menyuarakan perasaanya mengenai kontroversi lirik yang sempat dihadapinya tersebut. Minho mengatakan, “Hal itu membebani pikiranku sehingga aku tidak bisa tidur.” Sambungnya lagi, “Dan pada saat itu aku sedang mencoba untuk membaca ekpresi orang-orang yang ada.”
Minho juga menambahan bahwa meski dia melakukan kesalahan, dia berpikiran bahwa dia harus melakukan sama seperti apa yang telah dia persiapkan untuk di panggung nanti.
Kita doakan saja semoga kontroversi ini akan membuat Minho menjadi pribadi yang lebih baik. Semoga ke depannya Minho dapat menelurkan karya-karya brilian yang dapat diterima khalayak luas, terutama untuk para Inner Circles (fanbase WINNER). Hopefully we can hear some other brilliant works from Minho soon!