KabarDunia.com – BTS kembali raih rekor membanggakan. Pasalnya, setelah 16 tahun, BTS berhasil menjadi grup pertama yang mampu menyusul rekor grup legendaris G.O.D. Berdasarkan chart penjualan album fisik Gaon tanggal 7 Desember ini, tercatat bahwa album BTS yakni ‘Love Yourself: Her’ yang dirilis 18 September lalu telah menembus angka penjualan sebanyak 1.424.886.
Rekor tersebut tercatat sebagai album dengan angka penjualan tertinggi dalam sejarah Gaon, yang artinya sukses menggeser posisi yang telah bertahan selama 16 tahun yaitu boygrup g.o.d yang meraih angka penjualan sebanyak 1.441.209 kopi dengan album ke 4 mereka di tahun 2001. Selain itu, BTS juga tercatat sebagai satu-satunya boygrup selain g.o.d yang mampu menembus angka penjualan lebih dari 1.2 juta kopi.
Selain rekor Gaon, album BTS ‘Love Yourself: Her’ juga telah membawa BTS meraih beberapa rekor gemilang diantaranya rekor tertinggi chart billboard yang berhasil diraih oleh kpop serta membawa Jimin cs meraih penghargaan di beberapa acara kelas internasional seperti Billboard Awards dan American Music Awards 2017. Selain penghargaan untuk bangtan boys sendiri, CEO agensi mereka Big Hit Entertainment yaitu Bang Si hyuk juga menerima penghargaan kehormatan dari presiden Korea Selatan atas kontribusinya dalam industri kpop.