Kabardunia.com – Infinite akhirnya merilis teaser “Infinite Only” ke-7 atau terakhir. Dimana teaser individu tersebut merupakan video teaser Hoya.
Masih sama, brbalut konsep angel/devil Hoya tampil manly dalam video abstrak untuk teaser comeback mendatang.
Bukan hanya dari segi penampilan dan konsep, teaser Hoya juga tampak sama persis seperti teaser para member sebelumnya yang hanya diiringi musik. Teaser tersebut juga bisa Inspirit tonton melalui Naver maupun channel YouTube infinitehome.
Sebagaimana yang telah diketahui, menjelang comeback sejauh ini Infinite telah merilis teaser dari perubahan logo hingga teaser individu masing-masing member yang diawali dari Sunggyu. Teaser individu dilanjutkan dengan Sungyeol, Woohyun, Dongwoo, L, Sungjong, dan akhirnya hari ini Hoya. Hal itu menunjukkan bahwa boy grup yang berada di bawah naungan Woollim Entertainment ini sudah semakin dekat dengan jadwal comeback mereka tahun ini.
Apa Inspirit sudah siap menantikan kejutan spesial selanjutnya dari Hoya cs menjelang comeback?