KabarDunia.com – Kabar dugaan hubungan masa lalu Seolhyun AOA dengan Choi Tae Joon sepertinya sukses menghebohkan penggemar. Seperti yang telah diketahui, hubungan percintaan aktor dan artis selalu berhasil membuat para penggemar dan netter penasaran. Tidak berbeda dengan kejutan beredarnya kabar yang menguak tentang kisah cinta aktor dan idol yang satu ini.
Baru-baru ini Zico dan Choi Tae Joon sempat menghadiri sebuah acara. Bercerita cukup banyak, Zico sempat keceplosan dan mengungkapkan mantan kekasih aktor Tae Joon.
“Mantan kekasih Tae Joon sekarang sudah menjadi bintang top Korea loh,” ujar Zico santai. Tak pelak, pernyataan member Block B tersebut menjadikan semua yang hadir dalam acara tersebut syok. Sementara Zico sendiri langsung menutup mulutnya sebagai isyarat ‘keceplosan’.
Netter Korea yang melihat hal tersebut pun langsung beramai-ramai menebak siapa artis yang sempat menjadi kekasih Tae Joon. Dari sekian banyaknya nama, ternyata netter meyakini jika bintang top yang dimaksud oleh Zico adalah Seolhyun AOA.
“Kalau ia bilang bintang top, aku pikir itu Seolhyun,” ujar salah seorang netter.
“Kurasa Seolhyun, keduanya kan pernah bermain drama ‘Ugly Alert’. Seolhyun kencan dengan Tae Joon dan 2-3 tahun kemudian mulai terkenal,” tambah netter lain.
“Zico berhati-hatilah dengan perkataanmu. Tapi terima kasih, karenamu aku jadi mengetahui hal ini.”
Dugaan tersebut bahkan semakin menguat mengingat setelah membintangi “Ugly Alert” dengan adegan-adegan romantis. Seolhyun AOA bersama Choi Tae Joon juga sama-sama menjadi model salah satu brand jeans lokal. Tentu saja hal ini menjadikan netter menganggap bahwa antara Seokhyun AOA dan Choi Tae Joon lebih dari sebatas rekan kerja.
Apa kalian juga berpikir bintang top mantan pacar Choi Tae Joon yang dimaksud Zico adalah Seolhyun AOA?