KabarDunia.com – Tepung Maizena – Jagung (Zea Mays L) adalah tanaman biji-bijian yang cukup banyak tumbuh di Indonesia. Jagung sangat baik dikonsumsi mengingat kandungan yang ada didalamnya. Dalam biji-bijian yang berwarna kuning ini terdiri dari 71% pati, 1% lemak kandungan gula sederhana seperti glukosa, fruktosa dan kandungan lainnya.
Dari sekian banyak olahan jagung, Tepung jagung atau tepung maizena adalah salah satunya. Tepung jagung ditemukan oleh Thomas Kingsford yang bekerja di pabrik tepung terigu yang terletak di Jersey City, NJ pada tahun 1840.
Awalnya tepung jagung hanya digunakan untuk tugas rumah tangga dan industri seperti misalnya mencuci pakaian dan diolah menjadi bioplastik. Hingga akhirnya mulai digunakan sebagai berbagai olahan makanan.
Cara Pembuatan Tepung Jagung
Langkah pertama dalam proses pembuatan tepung jagung dimulai dari pipilan jagung yang telah dikeringkan dan digiling agar kulit arinya terpisah. hasil dari penggilingan ini nantinya kembali dikeringkan lagi agar kadar air menurun dikisaran 15-18 persen.
Biji jagung yang sudah bersih dari kulit ari ini kemudian di rendam dalam air selama 24 jam. Usai proses perendaman inilah biji biji jagung ini dijemur dan digiling kembali hingga halus selayaknya tepung.
tepung ini kemudian kembali diayak untuk memisahkan tepung yang masih kasar dan sudah halus sebelum akhirnya kembali dijemur agar kering.
langkah terakhir adalah perendaman dengan larutan kapur. proses ini bertujuan untuk mengurangi jumlah mikroba yang ada di dalam tepung serta memperbaiki tepung baik dari segi tekstur, aroma dan warna.
Syarat dan Kriteria Tepung Jagung
Meski terlihat mudah, namun untuk proses produksi skala besar diperjual belikan telah ditetapkan mutu tepung jagung yang dijelaskan dalam (SNI 01-3727-1995)
Berdasarkan Keadaan
Keadaan | Status |
---|---|
Bau | Normal |
Rasa | Normal |
Warna | Normal |
Benda asing | Tidak boleh ada |
Serangga | Tidak boleh ada |
Pati Selain Jagung | Tidak boleh ada |
Berdasarkan tingkat kehalusan:
Keadaan | Status |
---|---|
Lolos 80 % Mesh | Min 70 |
Lolos 60 % mesh | Min 99 |
Kadar air | Maks 10% |
Kadar abu | Maks 1.5% |
Silikat | Maks 0.1% |
Serat kasar | Maks 1.5% |
Derajat asam ml N NaOH/100 g | Maks 4.0 |
Timbal Mg/kg | Maks 1.0 |
Tembaga Mg/kg | Maks 10 |
Seng Mg/kg | Maks 40 |
Raksa Mg/kg | Maks 0.04 |
Cemaran arsen Mg/kg | Maks 0.5 |
Angka lempeng total Koloni/g | Maks 5 x 106 |
E.coli APM/g | Maks 10 |
Kapang Koloni/g | Maks 104 |
Kandungan gizi dan nutrisi pada tepung jagung
Kandungan 100/gr | Status |
---|---|
Kalori (kcal) | 381 |
Jumlah Lemak | 0.1 g |
Lemak jenuh | 0 g |
Lemak tak jenuh ganda | 0 g |
Lemak tak jenuh tunggal | 0 g |
Kolesterol | 0 mg |
Natrium | 9 mg |
Kalium | 3 mg |
Jumlah Karbohidrat | 91 g |
Serat pangan | 0.9 g |
Gula | 0 g |
Protein | 0.3 g |
Vitamin A | 0 IU |
Kalsium | 2 mg |
Vitamin D | 0 IU |
Vitamin B12 | 0 µg |
Vitamin C | 0 mg |
Zat besi | 0.5 mg |
Vitamin B6 | 0 mg |
Magnesium | 3 mg |
Kegunaan Tepung Jagung
Tepung jagung memiliki banyak manfaat dalam berbagai aspek kehidupan. berikut ini adalah daftar manfaat tepung jagung dalam kehidupan sehari-hari.
1. Masker Wajah
Bukan hanya tepung beras dan tepung tapioka saja, tepung jagung juga seringkali digunakan sebagai masker. Kandungan vitamin yang ada didalamnya dipercaya dapat membuat kulit tampak bersih, cerah dan menyamarkan noda hitam di wajah.
Penggunaan tepung jenis ini sebagai scrub juga dapat membantu mengangkat sel kulit mati dan membuat wajah yang kusam menjadi lebih segar.
2. Menyamarkan Garis-garis Halus
Seiring bertambahnya umur, maka garis-garis halus pada wajah biasanya semakin terlihat. Bagi sebagian orang terutama kaum hawa, hal ini tentu sangat mengganggu.
campuran tepung jagung, putih telur dan susu murni selama ini dikenal sebagai masker yang cukup ampuh untuk menyamarkan kerutan-kerutan halus pada wajah.
3. Bedak Bayi
Salah satu karakteristik pada tepung jagung adalah daya serapnya yang cukup tinggi. Masyarakat sendiri seringkali menggunakannya sebagai pengganti bedak bayi. Selain lebih murah, bahan alami lebih cocok untuk tubuh bayi untuk mengurangi resiko iritasi.
4. Mengatasi Rambut yang Berminyak
Masalah rambut berminyak seringkali menimpa wanita. Meski sebenarnya itu hal yang normal akan tetapi jika berlebihan justru cukup mengganggu. menarburkan tepung maizena bisa menjadi solusi dalam mengurangi kadar minyaknya.
Manfaat Tepung Jagung dalam Makanan
1. Bahan Pengental
Jika anda pernah masak capcay tentu anda tidak akan asing dengan tepung yang satu ini. Biasanya campuran tepung jagung dan air dimasukkan untuk membuat kuah capcay menjadi kental.
2. Merenyahkan Kue Kering
Penambahan tepung jagung pada adonan kue bisa membuat kue kering yang dihasilkan menjadi lebih renyah. namun bukan berarti semakin banyak anda menambahkan tepung ini maka akan semakin renyah. Butuh takaran yang tepat agar hasil yang dihasilkan juga maksimal.
3. Makanan Alternatif bagi Bayi dan Balita
Beberapa ibu yang memiliki balita seringkali menggunakan tepung jagung sebagai makanan alternatif pendamping asi. Kandungan mineral yang ada pada tepung jagung dan susu sebagai campuran pelarutnya sangat baik untuk perkembangan otak dan syaraf balita.
Manfaat Tepung Jagung bagi Kesehatan
1. Proses pencernaan menjadi lancar
Jagung dikenal sebagai salah satu buah yang memiliki kandungan serat tinggi, begitu juga yang ada pada tepung jagung. Tingginya kandungan serat ini otomatis sangat membantu dalam memperlancar pencernaan karena pada dasarnya tubuh sangat butuh serat.
2. Mencegah anemia
Terlalu lelah bekerja membuat tekanan darah di dalam tubuh menjadi kurang optimal. Kandungan vitamin dan asam folat pada tepung maizena bisa menjadi solusi dalam hal ini.
3. Menguatkan tulang
Dalam masa pertumbuhan kita sangat membutuhkan sekali yang namanya zat besi. Tepung jagung juga mengandung zat besi untuk memenuhi kebutuhan zat besi harian anda.
4. Alergi dan sejumlah masalah kulit
Pasta tepung jagung cukup ampuh untuk mengatasi berbagai masalah pada kulit, seperti misalnya adalah munculnya binti-bintik merah karena alergi atau luka bakar karena sinar matahari.
Perbedaan Tepung Jagung dan Tepung Maizena
Banyak yang bingung mengenai kedua jenis tepung ini, ada yang mengatakannya sama saja. Namun, beberapa referensi mengatakan bahwa kedua tepung ini berbeda.
Berdasarkan penelusuran kami, Maizena sendiri awalnya adalah nama salah satu merk tepung jagung di Mexico yang entah mengapa akhirnya justru digunakan sebagai nama secara global. Berikut ini adalah beberapa perbedaan dari kedua jenis tepung ini :
Tepung Jagung | Tepung Maizena |
---|---|
Berwarna kuning/putih | Berwarna putih |
tekstur kasar | tekstur halus |
terbuat dari jagung yang dihaluskan | terbuat dari sari pati jagung |
biasa diolah menjadi biskuit, cake, bubur dan lainnya | biasa digunakan sebagai pengental, campuran cake dan lainnya |
Merk dan Harga
Saat kami coba mencari di beberapa marketplace kami menemukan banyak sekali merk dengan rentang harga yang cukup bersaing untuk kedua jenis tepung ini. berikut ada beberapa rangkumannya
Kemasan | Merk | Harga |
---|---|---|
Tepung Maizena Hawai | Rp.4.500/200gr | |
Tepung Maizenaku | Rp.7.500/150gr | |
Haan Maizena | Rp.13.500/400gr | |
Tepung Maizena Bola Deli | Rp.15.000/1000gr | |
Tepung Jagung Healthy | Rp.15.000/250gr |