KabarDunia.com – Ajang MelOn Music Awards 2015 sudah berlangsung dengan sukses kemarin malam, Acara yang disiarkan di berbagai channel secara live ini memberikan apresiasi untuk para musisi yang telah aktif memproduksi musik-musik yang disukai masyarakat selama 2015 ini, dan seperti dugaan publik sebelumnya, BIGBANG dan EXO membawa hadiah terbesar di ajang ini, yaitu Artist of the Year dan Song of the Year untuk BIGBANG, dan Album of the Year yang dibawa oleh EXO untuk album mereka, “EXODUS”. Penasaran siapa saja yang memenangkan berbagai penghargaan di ajang ini? Cek daftar pemenangnya di sini!
Best New Male Artist: IKON
Best New Female Artist: GFRIEND
Best Rap& Hiphop: Mad Clown – Fire
Best Trot: Hong Jinyoung
Best Rock: Kim Sunggyu – The Answer
Best Ballad: Baek Ahyeon – Shouldn’t Have
Best International Pop: Mark Ronson feat. Bruno Mars – Uptown Funk
Top 10 Award: APINK, San E, SISTAR, SNSD, SHINee, hyukoh, BIGBANG, Zion.T, EXO, TOY
MBC Music Star Award: EXID
1theK Performance Award: Monsta X
Netizen Popularity Award: BIGBANG
Best Male Dance: BTS
Best Female Dance: Red Velvet
Hot Trend: Infinity Challenge Music Festival 2015
Song of the Year: BIGBANG – Bang Bang Bang
Album of the Year: EXO – EXODUS
Artist of the Year: BIGBANG
Selain menyerahkan berbagai penghargaan, acara ini juga dimeriahkan dengan berbagai penampilan dari para nominator, seperti BIGBANG, EXO, EXID, BTS, GFRIEND, Mad Clown, dan lainnya untuk menyemarakkan acara yang dipandu oleh MC Yoo Byungjae dan Seo Kangjoon, serta MC spesial yaitu Lee Yoobi, Irene Red Velvet, Kim Sohyun, dan Kim Shinyoung.
Bagaimana readers, apakah ada favorit Anda di dalam list ini?