KabarDunia.com – Maknae 2NE1, Minzy memang mempunyai passion tinggi terhadap dunia tari, dan ini ditunjukkan dengan dirinya membuka sebuah akademi tari di Seoul.
Akademi tari yang diberi nama “Millenium Dance Academy” ini dibuka untuk umum, dan Minzy sendiri mengunggah foto pembukaan akademi tarinya di Instagram dan Twitter pribadinya. Di Instagramnya, dirinya memberi caption “Aku sedang berada di @millenium_dance_academy milikku” dan juga mengunggah sebuah video mengenai akademi tarinya.
Di Twitter, dirinya mengunggah fotonya bersama dengan hadiah-hadiah dari para fanclubnya dengan tweetnya, “Terimakasih untuk kongminzy.com (fancclub Minzy) atas dukungannya! #Allinifordance at @Millenium_D_A”. Akademi tarinya ini sendiri merupakan proyek pribadi Minzy dan tidak berafiliasi dengan agensinya, YG Entertainment.